Komunikasi tidak hanya sekedar berkata-kata, tetapi juga berbahasa dengan bahasa tubuh, bahasa cinta dan bahasa hati melewati tatapan mata juga.
Untuk menjadikannya produktif itu butuh Ilmu dan Konsistensi.
Alhamdulillah di Kelas Bunsay game level 1 ini saya menemukan banyak ilmu tentang Komunikasi Produktif, baik kepada anak ataupun kepada pasangan. Dalam tantangan H10 sampai H17 saya lebih memilih untuk Komprod dengan anak-anak, karena harus diwajibkan menyertakan dokumentasi jadi lebih mudah dengan anak-anak, karena waktu saya lebih banyak dengan si kecil, bahkan 24 jam saya membersamai si bungsu.
Yang dulu sebelum mengikuti kelas Bunsay saya hanya sekedar berkata-kata saat komunikasi dengan anak, kini saya lebih mengerti sangatlah penting mengolah kata dan mengelola emosi saat berkomunikasi. Memang tidaklah mudah seperti mengembalikan telapak tangan, tapi semua butuh proses agar point-point komunikasi produktif itu terbiasa saya lakukan Sehari-hari.
Point kaidah Komprod dengan anak |
Point Kaidah Komprod dengan pasangan |
Jazakillah khoiran katsir kepada mbak Fasilitator terkece dan team Bunsay keseluruhan yang telah menghidangkan materi daging Komunikasi Produktif. Di game level 1 ini mata saya sangat berbinar-binar, semoga Allah mampukan saya untuk senantiasa menjadi ibu yg sabar, berhati lembut, bersuara pelan namun tidak lembek, penuh kasih sayang dan bijaksana.
Salam Ibu Profesional
UNUK UMMI HILYA
CEMPAKA, 19 April 2019
#aliranrasa
#aliranrasaBunsay
#gamelevel1
#komunikasiproduktif
#kuliahbundasayang
#Bunsay5
#ibuprofesionalkalimantan
@institut.ibu.profesional
No comments:
Post a Comment